Senggarang, SMANSix_ Dalam rangka mewujudkan sekolah Adiwiyata, seluruh warga SMA Negeri 6 Tanjungpinang melakukan gotong royong pada Kamis, 05 Oktober 2023; kegiatan ini dimulai di lapangan upacara, tempat di mana para siswa berseragam olah raga berkumpul untuk mendengarkan arahan – maksudnya pembagian tugas – dari Pak Drs. Jumrianto, Wakahumas SMA Negeri 6 Tanjungpinang, dan Bu Riska Oktavianty, SE., ahli botani sekaligus wakil ketua program Adiwiyata.
Ada enam program kerja Adiwiyata – greenhouse, kompos dan bak sampah, sanitasi dan kamar mandi, kantin sehat dan bergizi, taman dan hutan sekolah, kebun sayur siswa, duta dan satgas sekolah – yang dicanangkan oleh kepala sekolah dan Tim Adiwiyata SMA Negeri 6 Tanjungpinang untuk periode 2023-2024, dan masing-masing program kerja (Pokja) diisi oleh para guru dan staf Tata Usaha (TU). Di antara Pokja-Pokja tersebut, dua yang menjadi prioritas dalam gotong royong kali ini adalah Greenhouse dan Hutan Sekolah yang terletak di bagian belakang dengan luas lahan sekitar 50 X 100 meter. Hutan sekolah ini, sesuai rencana Tim Adiwiyata, akan ditanami pohon durian, pohon alpukat, pohon jambu, pohon rambutan, pohon kemiri, pohon petai, pohon durian belanda (sirsak), pohon sawo matang, pohon apokado… ada banyak jenis pohon yang akan ditanam di sana, tetapi kami perlu menyampaikan yang ini; pohon-pohon tersebut, yang berjumlah 130-an batang, merupakan bantuan dari BPDAS Sei Jang Duriangkang.
Agar pohon-pohon tersebut tumbuh subur, sesudah pembuatan lubang, Pak Sastro A. Pakpahan, ketua Pokja Taman dan Hutan Sekolah, mengarahkan para siswa agar memasukkan daun dan ranting sebelum akhirnya dibakar bersama rasa sakit hati yang terpendam. Dan begitu daun-daun dan ranting tadi telah menjadi abu atau arang, mereka pun memasukkan tanah bakar dan kompos. Karena keterbatasan waktu dan tenaga, proses penanaman pohon dilakukan pada Jumat, 06 Oktober 2023.
Adapun tujuan dari program Adiwiyata ini, sebagaimana yang sama-sama kita ketahui, adalah untuk membentuk sekolah peduli dan berbudaya lingkungan, di samping ikut berpartisipasi dalam melaksanakan upaya pelestarian lingkungan serta pembangunan berkelanjutan bagi kepentingan generasi sekarang maupun yang akan datang.***
DeePara siswa sedang mengecek kesehatan sayur
Lahan sayur kangkung
Fotografer: Bima Widharmanto, S.Pd., dan Riska Oktavianty, SE.